Kamis, 04 November 2021 / 06:14 WIB

https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20211104060312-92-716346/ihsg-diramal-menguat-hari-ini

Jakarta, CNN Indonesia — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi menguat pada perdagangan Kamis (4/11).

Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan memproyeksikan indeks menguat di tengah aksi tunggu pasar terhadap rilis data PDB Indonesia.

“IHSG diprediksi menguat. Investor akan mencermati hasil kebijakan ekonomi The Fed serta mengantisipasi rilis data PDB Kuartal 3 2021 Indonesia,” kata Dennies seperti dikutip dari riset hariannya.

Dia memproyeksikan indeks saham bergerak di rentang support 6.422 dan resistance 6.608.

Di lain sisi, Direktur Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya menyebut indeks masih betah dalam posisi konsolidasi wajar dan berpotensi tertekan hari ini.

Ia memprediksi IHSG melaju di rentang support 6.413 dan resistance 6.592. Ada pun saham-saham pilihannya yaitu TLKM, BINA, HMSP, UNVR, JSMR, BBNI, BBCA, BJTM, dan INDF.

IHSG menguat 58,85 poin atau 0,91 persen ke level 6.552 pada Rabu (3/11) kemarin. Pelaku pasar asing mencatatkan beli bersih di seluruh pasar sebesar Rp158,23 miliar.