Senin, 15 Maret 2021 / 06:15 WIB

https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20210315060852-92-617392/ihsg-diproyeksi-berotot-jelang-rilis-neraca-perdagangan

Jakarta, CNN Indonesia — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi menguat pada perdagangan Senin (15/3) jelang rilis neraca perdagangan Februari 2021 RI.

Direktur Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya menilai indeks masih ‘bertenaga’ naik selama level resisten dapat dipertahankan.

Selain itu, ia menyebut neraca perdagangan yang diperkirakan masih menunjukkan stabilisasi perekonomian Indonesia akan ikut menopang IHSG hari ini.

Ia memprediksi IHSG melaju di rentang support 6.260 dan resistance 6.389. Ada pun saham-saham pilihannya yaitu SMRA, BBNI, ASII, ASRI, ICBP, INDF, UNVR, dan ITMG.

Di sisi lain, secara teknikal Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan melihat indikasi penguatan. Ini ditunjukkan oleh candlestick yang membentuk higher high dan higher low serta indicator stochastic yang melebar setelah membentuk golden cross.

“Ini mengindikasikan tren bullish yang cukup kuat,” kata Dennies seperti dikutip dari riset hariannya, Senin (15/3).

Dia memproyeksikan indeks saham bergerak di rentang support 6.274-6.316 dan resistance 6.382-6.406.

Pada perdagangan sebelumnya, yakni Senin (12/3), IHSG menguat ke 6.358 atau naik 93,53 poin atau 1,49 persen. Pelaku pasar asing mencatatkan beli bersih atau net buy di seluruh pasar sebesar Rp456,59 miliar.