Jumat, 16 Juli 2021 / 06:16 WIB

https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20210716060837-92-668431/ihsg-diprediksi-menguat-sementara-tutup-pekan-ini

Jakarta, CNN Indonesia — Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi menguat pada perdagangan hari ini, Jumat (16/7). Namun, penguatan indeks saham hanya sementara mengingat minimnya sentimen penopang.

Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan menyebutkan indeks dibayangi tingginya kasus covid-19 dan rencana perpanjangan PPKM Darurat dari yang sejatinya berakhir pada 20 Juli nanti.

“Secara teknikal, IHSG mengindikasikan potensi penguatan,” kata Dennies seperti dikutip dari riset hariannya, Jumat (16/7).

Dia memproyeksikan indeks saham bergerak di rentang support 5.960-6.003 dan resistance 6.067-6.088.

Berbeda dengan pandangan Direktur Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya yang menilai indeks masih akan berada dalam tekanan karena minimnya sentimen penopang.

Meski begitu, William menyebut momentum tekanan masih dapat dimanfaatkan oleh investor baik jangka pendek, menengah, maupun panjang, untuk melakukan trading ataupun investasi jangka pendek.

Ia memprediksi IHSG melaju di rentang support 5.913 dan resistance 6.123. Adapun saham-saham pilihannya yaitu ITMG, JSMR, TLKM, UNVR, INDF, TBIG, dan KLBF.

Pada perdagangan sebelumnya, yakni Kamis (15/7), IHSG menguat ke 6.046 atau naik 67,53 poin atau 1,13 persen.

Pelaku pasar asing mencatatkan beli bersih atau net buy di seluruh pasar sebesar Rp555,74 miliar.